SPEMDUTA – SMP Muhammadiyah 2 Taman – Sidoarjo (Spemduta) memberikan penghargaan kepada 11 siswa yang berprestasi. Pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi Spemduta kepada siswa berprestasi di bidang akademik maupun nonakademik.
Penyerahan penghargaan dilakukan oleh kepala Sekolah (Kasek) Spemduta Drs. Zainal Arif Fakhrudi,M.M saat upacara di halamn Sekolah, Senin pagi (31/7/2023).
Pada kesempatan tersebut Kasek berpesan agar perolehan prestasi ini tidak menjadikan kesombongan dan dapat dijadikan motivasi untuk yang siswa lainnya.
“Jangan cepat berpuas diri, penghargaan ini diharapkan dapat memacu meningkatkan kemampuan dan prestasi kalian. Demikian juga dengan peserta didik yang lain semoga termotivasi untuk meraih prestasi sesuai bidang bakat dan minat masing-masing, dan yang tidak kalah penting jangan lupa dengan ibadahnya serta berbakti kepada orang tua dan guru,” pungkasnya.
Penghargaan atas 11 prestasi siswa Spemduta :
Eka Amalia, Wildan Kamil, Alisya dan Alfat Jundi, masing – masing mendapat Juara 1 dalam Kejuaraan Tapak Suci yang diselenggarakan oleh Bupati Cup Sidoarjo 2023.
Tsaqif, meraih 7 juara Olimpiade tingkat Nasional
- JUARA 2 NASIONAL OLIMPIADE IPA – Sciencelish – Gypem Indonesia Tanggal : 10 – 11 Juni 2023
- JUARA 2 NASIONAL OLIMPIADE IPA – Indonesian Medical Olympiad – Gypem Indonesia Tanggal : 24 -25 Juni 2023
- PRINGKAT 9 NASIONAL OLIMPIADE BAHASA INDONESIA – Sciencelish – gypem Indonesia Tanggal : 10 – 11 Juni 2023
- JUARA 3 NASIONAL OLIMPIADE IPA – OSSN (Olimpiade Sains Siswa Nasional) – PRESMANESIA Tanggal : 25 Juni 2023
- PRINGKAT 5 NASIONAL OLIMPIADE BAHASA INDONESIA – OSSN (Olimpiade Sains Siswa Nasional) – PRESMANESIA. Tanggal : 25 Juni 2023
- Juara 1 Umum kompetisi kejuaraan sains nasional tingkat smp/mts.
- Juara 2 kompetisi kejuaraan sains nasional mapel bahasa indonesia.
Azzahra Annyka mendapat Juara 2 pada Erlangga English Speech Competition 2023.
Ahmad Sanhan, Vicky Devara, Rafi aisy, Adrian dan Alvino mendapat Juara 1 Tournament Mobile Legend Creative Fest tingkat smp/mts se-sidoarjo